DPRD Tinjau Layanan Kesehatan Masyarakat di Dua Rumah Sakit

KENDARI, CORONGSULTRA.COM – Komisi IV DPRD Sulawesi Tenggara (Sultra) mengunjungi Rumah Sakit Jantung, Pembuluh Darah, dan Otak (RSJPDO) Oputa Yii Koo dan Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Sultra di Kota Kendari, Selasa (7/1/2025).

Ketua Komisi IV DPRD Andi Muh. Saenuddin mengatakan, kunjungan ini bertujuan menjaga kemitraan dengan dua rumah sakit milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra.

“Kehadiran kami langkah-langkah kerja jaga kemitraan dengan OPD terkait,” katanya.

Lebih lanjut Saenuddin mengatakan bahwa rumah sakit daerah ini contohnya RPDO Oputa Yii Koo merupakan proyek pembangunan Gubernur periode sebelumnya dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

“Kita dukung sepenuhnya rumah sakit ini tentu konsekuensi didukung pembiayaan, tentu kita akan lihat dan lakukan pendalaman bahwa rumah sakit sangat butuh dukungan dari DPRD,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Plt Direktur RSJPDO Oputa Yii Koo dr Alagazali dan Direktur RSJ Sultra dr Putu Agustin Kusumawati menyampaikan keluhan tunjangan tenaga kesehatan seperti dokter spesialis lebih kecil dibandingkan tunjangan dokter yang sama di Kabupaten sebesar Rp20 juta sampai Rp30 juta.

Dua direktur tersebut juga menyampaikan penambahan sarana bangunan ataupun ruangan yang representatif dan alat medis terbaru.

Menanggapi usulan direktur RSJPDO Oputa Yii Koo dan RSJ Sultra, Saenuddin mengatakan, secara teknis apa yang jadi kebutuhan rumah sakit terkait detailnya nanti akan dibahas di DPRD.

“Kenapa kami berkunjung, bahwa ini terkait perbedaan tunjangan untuk tenaga kesehatan yang telah menyumbangkan ilmu, pikiran, dan tenaganya bekerja di rumah sakit.

Kita suarakan bersama antara mitra OPD dan DPRD. Oleh karena itu, mulai sekarang silakan susun secara spesifik dan kita akan bahas dalam rapat komisi empat,” ucap anggota DPRD Sultra dari Partai Golkar ini.

Redaksi

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *