KENDARI, CORONGSULTRA.COM – PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tenggara (Bank Sultra) melakukan langkah strategis untuk memperkuat hubungan industrial dengan Serikat Karyawan (Sekar) Bank Sultra secara resmi menandatangani Perjanjian Kerja Bersama (PKB), Selasa (20/1/2026).
Prosesi penandatanganan yang berlangsung di Gedung Tower Bank Sultra ini dihadiri oleh jajaran Direksi, Pejabat Eksekutif, Pengurus Sekar, serta disaksikan langsung oleh Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Provinsi Sultra, LM Ali Haswandy, dan perwakilan Dinas Tenaga Kerja Kota Kendari.
Ketua Sekar Bank Sultra, Fauzi Basalamah, mengungkapkan rasa syukurnya atas tuntasnya penyusunan PKB ini. Menurutnya, PKB bukan sekadar dokumen formalitas, melainkan acuan tertinggi dalam mengatur hak dan kewajiban antara karyawan dan manajemen.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Jajaran Direksi atas dukungan dan keterbukaan selama proses perundingan. Sesuai dengan misi kami dalam menjalankan amanah ini, semangat yang kami bawa adalah: Maju Perusahaannya, Sejahtera Karyawannya,” tegas Fauzi.
Apresiasi juga datang dari pemerintah daerah. Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Provinsi Sultra, LM Ali Haswandy, menilai Bank Sultra telah menjadi contoh teladan bagi perusahaan lain di Sulawesi Tenggara dalam hal pengelolaan SDM.
“Hubungan industrial yang harmonis sangat tergambar jelas di Bank Sultra. Bukti konkretnya adalah penandatanganan PKB hari ini. Ini menandakan adanya komunikasi yang sehat dan saling pengertian antara pekerja dan pengusaha,” ujar Ali Haswandy.
Direktur Utama Bank Sultra, Andri Permana Diputra Abubakar, dalam sambutannya memberikan pujian kepada Sekar Bank Sultra sebagai serikat karyawan terbaik di Bumi Anoa. Ia menekankan bahwa soliditas internal adalah kunci untuk membawa Bank Sultra bersaing di level nasional.
“Keterbukaan manajemen adalah kunci untuk menumbuhkan trust bagi seluruh karyawan. Apa yang telah kita sepakati dalam PKB ini harus kita kawal bersama implementasinya agar berjalan dengan baik,” kata Andri.
Andri juga mengingatkan seluruh insan Bank Sultra bahwa saat ini citra perusahaan telah sejajar dengan bank-bank besar lainnya, baik BUMN maupun swasta nasional. Hal ini menuntut tanggung jawab besar bagi seluruh karyawan untuk menjaga kualitas layanan.
“Masyarakat luas kini telah memandang Bank Sultra sejajar dengan bank-bank BUMN maupun swasta nasional. Kita harus yakin, karena secara kualitas produk dan layanan, apa yang dimiliki oleh bank skala nasional, Bank Sultra juga memilikinya. Kita siap bersaing dan terus memberikan yang terbaik,” tutupnya. [*]





