KENDARI, CORONGSULTRA.COM – Dua atlet Karate Federasi Karate-Do Indonesia (Forki) berhasil lolos mewakili Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) ke 21 tahun 2024 di Aceh – Sumatera Utara (Sumut).
Dua Karateka tersebut adalah Isra Miranti di Kelas 55 Kilogram dan Muhammad Jabar Hamidan di Kelas 75 Kilogram. Mereka berlaga di babak Kualifikasi Pra PON di Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) tanggal 25 – 28 Agustus 2023.
Ketua Forki Sultra Jannie Aldrin Siahaan terharu dan bangga atas kesuksesan Karateka Sultra sukses merebut tiket PON.
“Rasa haru dan bangga menyelimuti insan karate Sultra atas sukses merebut tiket PON. Ini hasil perjuangan panjang dan melelahkan mulai dari training Centre (TC) hingga bertarung di atas matras,” ucapnya.
Jannie mengatakan, keberhasilan dua Karateka di seleksi Pra PON menempatkan Forki Sultra di urutan 8 dari 38 kontingen se-Indonesia.
Mantan Danrem 143 Halu Oleo ini berharap dukungan stakeholder terkait mempersiapkan atlet-atlet Sultra bisa meraih prestasi terbaik di PON Aceh-Sumut.
REDAKSI