JAKARTA, CORONGSULTRA.COM – Mantan Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Konawe Harmin Ramba mendapat sorotan dari Ikatan Mahasiswa Indonesia Konawe Jakarta (IMIK-JAKARTA).
Pasalnya baru-baru ini mencuat berita eks Pj Bupati Konawe memberikan tindakan arogansi terhadap salah satu mahasiswa Konawe di Jakarta. Di mana dalam chat dan slayer tersebut HR mengancam akan melaporkan mahasiswa tersebut.
“Karena tidak ingin dikritik atau lebih tepatnya anti kritis,” kata Ketua Umum IMIK-JAKARTA, Irsan Aprianto Ridham, Sabtu (17/8/2024).
Irsan membeberkan, ternyata seperti inilah sosok bakal calon pemimpin Konawe lima tahun ke depan nanti yang tidak ingin dikritik ataupun menerima saran apalagi hanya bisa memakan anggaran saja. Eks Pj Bupati Konawe sudah sangat jelas bahwa adalah contoh buruk bagi masyarakat dan negara. Mengapa demikian, karena ia selalu menjadikan mahasiswa dan masyarakat sebagai jualan politik untuk kepentingan diri sendiri dalam maju Pilkada 2024.
“Bagaimana tidak, sudah sering kali mahasiswa Konawe entah di daerah maupun Jakarta selalu saja mendapat sikap arogansi dan kebohongan dari Beliau, contohnya adalah beberapa mahasiswa Konawe di Jakarta yang sudah melengkapi segala berkas persyaratan yang diberikan Pemda Konawe untuk mendapatkan bantuan beasiswa, namun kini hanya menjadi bualan semata (kebohongan),” ujarnya.
“Yang di mana seharusnya pada saat Itu menjadi momentum bagi Pemda Konawe terhadap mahasiswa asal Konawe di Jakarta namun sayangnya hanya menjadi sebuah janji saja yang tak kunjung ditepati,” ujarnya lagi.
“Sungguh amat sangat disayangkan atas janji Harmin Ramba yang mengatakan bahwa semua mahasiswa Konawe akan mendapatkan beasiswa tersebut, asyik melakukan jualan politik dan lupa akan janji, tetapi ini akan menjadi catatan buruk sebagai seorang calon pemimpin yang hanya kuat menabur janji namun tidak ditepati,” tutupnya.
REDAKSI