TIRAWUTA, CORONGSULTRA.COM –Memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tahun 2024, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kolaka Timur (Koltim) mengadakan upacara bendera bertempat di Rest Area (Sentra UMKM), Kelurahan Rate-Rate, Koltim, Rabu (20/11/2024).
Bertindak sebagai pemimpin upacara peringatan HKN tingkat Kabupaten Koltim adalah Penjabat sementara (Pjs) Bupati Koltim Ari Sismanto.
Pada kesempatan tersebut, Pjs Bupati Koltim memembacakan sambutan Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia (RI) Budi Gunadi Sadikin.
Dalam sambutannya, Menkes Budi Gunadi Sadikin menyampaikan rasa bangga atas pencapaian Indonesia yang berhasil keluar dari dampak pandemi Covid-19 dan kini tercatat sebagai negara dengan pendapatan menengah atas.
Namun, ia menegaskan bahwa keberhasilan ini bukanlah akhir, melainkan awal dari tantangan besar untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045, dengan harapan Indonesia akan menjadi negara berpendapatan tinggi dengan kualitas hidup yang lebih baik.
“Keberhasilan ini harus dijaga dan dilanjutkan. Bonus demografi yang kita hadapi saat ini adalah peluang emas yang hanya datang sekali dalam sejarah. Kita harus memanfaatkannya sebaik-baiknya untuk meraih tujuan besar, yaitu Indonesia Emas 2045,” ucap Menkes.
Menkes juga menekankan pentingnya transformasi sektor kesehatan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2045, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia, mengurangi kemiskinan, menurunkan ketimpangan sosial, dan meningkatkan daya saing global.
Dia menyoroti Rencana Induk Bidang Kesehatan (RIBK), yang sedang disusun untuk membangun sistem kesehatan yang lebih baik di seluruh Indonesia. Ia menegaskan bahwa pencapaian tersebut memerlukan sinergi antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, dan masyarakat.
“Keberhasilan pembangunan kesehatan bukan hanya tugas Pemerintah Pusat, tapi juga melibatkan seluruh pihak, baik tenaga medis, LSM, media, akademisi, hingga masyarakat,” tambahnya.
Pemerintah juga fokus pada beberapa agenda prioritas, termasuk penyediaan pemeriksaan kesehatan gratis, penurunan kasus Tuberkulosis (TB), dan pembangunan rumah sakit di daerah terpencil. Menkes mengajak seluruh jajaran sektor kesehatan untuk terus bekerja keras demi mencapainya.
Mengakhiri sambutannya, Menkes mengajak masyarakat Indonesia untuk membangun budaya hidup sehat, dimulai dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar.
“Mari kita ciptakan Indonesia yang lebih sehat dan sejahtera. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan kesehatan dan kebahagiaan bagi kita semua,” tutupnya.
Laporan: Agus